pensiljurnalis.my.id, Seluma – Diluar prediksi, sebelumnya jika banyak orang yang mengira kalau Calon Bupati Petahana dan Calon Wakil Bupati Erwin Octavian-Jonaidi, Paslon nomor urut 02 akan mengungguli Paslon nomor urut 01 Teddy Rahman-Gustianto, di Daerah Pemilihan (Dapil) 2 wilayah Talo, yang meliputi Kecamatan Talo, Talo Kecil, Ilir Talo dan Ulu Talo, ternyata sungguh diluar dugaan.
Bahkan, baik dari hasil hitung internal paslon Teddy Rahman-Gustianto maupun hitung cepat https://pilkada2024.kpu.go.id, Bupati Seluma, periode 2019-2024 itu secara jumlah keseluruhan se-Dapil 2 Talo, bahkan bisa dikatakan kalah telak, sebab Paslon Teddy Rahman-Gustianto berhasil unggul di 44 dari 55 Desa.
Bahkan fantastisnya lagi, meski se-Dapil 2 Talo Paslon Erwin-Jonadi berhasil unggul tipis di 6 dari 15 desa di Kecamatan Ilir Talo, namun itu dipukul telak dengan keunggulan TPS Desa Padang Batu yang berhasil unggul sebanyak 333 surat suara dengan rincian Paslon nomor urut 01 mendapat 413 suara sementara nomor urut 02 hanya 80 suara.
Juru bicara Teddy Rahman-Gustianto, Jadio Pugantara, secara singkat menyampaikan, senada dengan apa yang disampaikan oleh Paslon Teddy Rahman-Gustianto sebelumnya sesungguhnya kemenangan ini adalah kemenangan bersama. Atas capaian kerja keras seluruh tim, Korcam, Kordes dan simpatisan, dirinya Secara pribadi sangat mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih.
“sama dengan apa yang disampaikan oleh mas Teddy Rahman dan Pak Gustianto, saya secara pribadi mengucapkan Terima kasih yang tak terhingga kepada masyarakat Kabupaten Seluma, terutama partai koalisi, Korcam, Kordes, relawan dan pendukung. berkat kerja sama yang solid dan kompak kita berhasil menuju kemenangan,” tandasnya.