pensiljurnalis.my.id, Seluma – Sukses kibarkan Bendera pada upacara yang di Gelar pihak Kecamatan Ilir Talo, pada upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 dilapangan Kecamatan Ilir Talo, meski berlatih dalam waktu yang singkat menjadi Pasukan Pengibar Bendera ( Paskibra ), Paskibra Madrasah Aliyah Negeri ( MAN ) 2 Seluma, Kecamatan Ilir Talo, yang dilatih oleh Agung, Tuai pujian dari berbagai tokoh Kecamatan Ilir Talo.
” Selamat dan terimakasih kepada Paskibra MAN 2 Seluma dan pelatih, terutama kepada Pihak Sekolah MAN 2 Seluma, tidak lupa pula kami dari Kecamatan Ilir Talo mengucapkan rasa terimakasih kepada seluruh unsur yang terlibat.” singkat Najamuddin, Camat Ilir Talo, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu.
Hal senada juga disampaikan oleh Dinsan, Ketua Forum Kepala Desa Kecamatan Ilir Talo, mewakili Kepala Desa se-Kecamatan Ilir Talo, Ia mengucapkan ribuan terimakasih, atas bantuan MAN 2 Seluma, dan Pelatih Paskibra, kegiatan upacara Bendera HUT kemerdekaan Indonesia ke-77 di Kecamatan Ilir Talo berjalan dengan lancar.