Tak hanya menyampaikan pesan budaya, Nur Ali S.Sos juga menyelipkan harapan agar masyarakat diberi keberkahan.
“Yang petani sawah, panennya naik. Yang buruh, rezekinya lancar. Yang guru, muridnya patuh. Yang pegawai, semoga gajinya naik,” ungkapnya diiringi tepuk tangan hadirin.

Sementara itu, Kepala desa Rawa indah Arpandi, menyampaikan apresiasinya terhadap konsistensi masyarakat Desa Rawa indah dalam melestarikan tradisi.
“Kami dari Pemdes Rawa indah sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini yang terus dilakukan setiap tahun. Mari kita kenalkan kebudayaan ini kepada generasi muda, agar tumbuh rasa bangga terhadap identitas lokal kita,” ucapnya.
Acara yang diinisiasi oleh tokoh masyarakat setempat ini juga diisi dengan ritual ruwatan, doa bersama untuk keselamatan, serta pembagian santunan bagi anak-anak yatim.
Kegiatan ditutup dengan lapas Alhamdulillah yang sarat nilai filosofi dan sosial Desa Rawa indah. Diharapkan menjadi contoh desa yang mampu menjadikan kearifan lokal sebagai kekuatan pembangunan sosial.
“Terimakasih kepada Tim panitia dan Pemdes serta BPD Desa Rawa indah atas kerjasama nya, acara berjalan dengan sukses dan penuh kegembiraan semoga di tahun akan datang acara ini tetap kita selenggarakan setiap di bulan Muharram.” tutup kepala Desa Rawa Indah.
Pewarta : Renaldi/Nanang
Editor : Do


